Search This Blog

Monday, February 6, 2017

SEPENGGAL CINTA

Kutelan semua omong kosong tentang cinta
Karena kau telah nyata
Kaulah pembawa cinta itu
Kaulah penenang segala kecemasanku
Kaulah penguasa rinduku
Kaulah anganku
Kaulah tokoh dalam mimpi indahku
Rasaku tak terbatas waktu
Cintaku lebih panjang dari jadwal hidupku

Namun, terpaksa ku harus menunda rindu
Paitnya cinta diujung lidahku
Ada mata yang lebih sempurna dimatamu
Rasa yang ku miliki bagai bulan yang merindu matahari
Bagai kunang kunang di siang hari
Bagai malam tanpa bintang
Bagai pelangi yang tak dirindukan hujan

Jatuh semangat ini
Pupus..
Perih..
Kekecewaan membuncah mengamuk diberanda hati
Merobek robek cinta yang tertata rapi
Mencacah harapan harapan kemudian hari
Huh.. Benar benar sakit Tuhan

Namun, takkan kubiarkan cinta membunuhku
Takkan kubiarkan cinta membutakanku
Takkan kubiarkan cinta menyiksa batinku
Takkan kubiarkan cinta memonopoliku
Tak akan..

Wahai hati
Kuatkan dirimu
Jangan lemah
Jangan payah
Sungguh tak akan kubiarkan rasa sakit itu mendarah daging
Tuhan Sebaik baik Perencana
Tuhan telah menyiapkan cinta yang lebih indah dari cinta yang ku rencanakan
Semoga..

No comments:

Post a Comment